Skip to main content

Posts

Showing posts from 2010

Shinkansen : Train And Mass Transportation

Shinkansen (新幹線, juga sering dipanggil kereta peluru) adalah jalur kereta api cepat Jepang yang dioperasikan oleh empat perusahaan dalam grup Japan Railways. Shinkansen merupakan transportasi kereta api yang pertama kali beroperasi di Jepang Shinkansen merupakan sarana utama untuk angkutan antar kota di Jepang, selain pesawat terbang. Kecepatan tertingginya bisa mencapai 300 km/jam. Kecepatan tinggi inilah yang menyebabkan masyarakat Jepang umumnya lebih memilih Shinkansen sebagai sarana transportasi sehari-hari. Nama Shinkansen sering digunakan oleh orang-orang di luar Jepang untuk merujuk kepada kereta apinya, namun kata ini dalam bahasa Jepang sebenarnya merujuk kepada nama jalur kereta api tersebut. Jalur keret apai hanya khusus dipergunakan untuk operasional Shinkansen dan dilarang digunakan untuk kereta api jenis lain. Jalur kereta ini khusus dibuat dan direncanakan untuk dilalui oleh kereta berkecepatan tinggi dan relnya memang dibuat khusus. Shinkansen dibuka pad

Garuda Wisnu Kencana Cultural Park : Between Culture, Tradition, Religion, And Technology

Bali merupakan salah satu destinasi pariwisata yang ada di Indonesia. Alam, budaya, tradisi, dan adat istiadat masyarakat Bali telah menarik begitu banyak wisatawan baik dari dalam negeri maupun luar negeri. Banyak tempat-tempat menarik yang dapat dikunjungi. Tanah Lot, Pantai Kuta, Kawasan Wisata Sanur, sampai pedesaan asli Bali merupakan magnet yang dapat mengundang kekaguman dari wisatawan. Kini, Bali siap untuk menambah kawasan wisata yang dapat dijadikan pilihan untuk dikunjungi. Garuda Wisnu Kencana Cultural Park merupakan kawasan wisata yang siap dibangun untuk menambah objek wisata yang ada di Bali. Garuda Wisnu Kencana Cultural Park merupakan sebuah kawasan wisata dengan konsep seni dan budaya. Kawasan wisata ini rencananya akan dibangun di Bukit Ungasan, Jimbaran, Bali yang juga merupakan kawasan Universitas Udayana. Sentral dari konsep kawasan wisata ini, yaitu patung Dewa Wisnu yang dalam mitologi Agama Hindu merupakan dewa pemelihara alam semesta yang menunggang

Three Gorges Dam : Biggest Dam In World

Cina semakin membuktikan pada dunia bahwa perkembangan teknologi khususnya di bidang infrastruktur berkembang dengan cepat di negara tersebut. Hal ini dibuktikan ketika Cina berhasil membangun salah satu karya monumental dalam bidang Teknik Sipil, yaitu bendungan terbesar di dunia. The Three Gorges Dam itulah nama bendungan yang diklaim sebagai bendungan terbesar yang pernah dibangun oleh umat manusia. Bendungan Three Gorges Dam ini merupakan jenis bendungan hidroelektrik yang dibangun di kawasan Sungai Yangtze. Secara spesifik, bendungan Three Gorges Dam terdapat di District Yiling, Yichang, Provinsi Hubei, China. Konstruksi pembangunan bendungan ini dimulai pada 14 Desember 1994. Pembangunan bendungan ini, khususnya untuk pembangunan badan bendung selesai pada tahun 2006. Secara keseluruhan, pembangunan bendungan ini selesai pada 30 Oktober 2008. Bendungan Three Gorges Dam ini dilengkapi dengan 26 turbin pembangkit listrik atau generator listrik dengan kapasitas mas

Perencanaan Bendung

Pengertian Bendung Sebuah bendung memiliki fungsi, yaitu untuk meninggikan muka air sungai dan mengalirkan sebagian aliran air sungai yang ada ke arah tepi kanan dan tepi kiri sungai untuk mengalirkannya ke dalam saluran melalui sebuah bangunan pengambilan jaringan irigasi. Fungsi bendung ini berbeda dengan fungsi bendungan dimana sebuah bendungan berfungsi sebagai penangkap air dan menyimpannya di musim hujan waktu air sungai mengalir dalam jumlah besar dan yang melebihi kebutuhan. Air yang ditampung di dalam bendungan ini dipergunakan untuk keperluan irigasi, air minum, industri, dan kebutuhan-kebutuhan lainnya. Kelebihan dari sebuah bendungan, yaitu dengan memiliki daya tampung tersebut, sejumlah besar air sungai yang melebihi kebutuhan dapat disimpan dalam waduk dan baru dilepas mengalir ke dalam sungai lagi di hilirnya sesuai dengan kebutuhan saja pada waktu yang diperlukan. Bendung juga dapat didefinisikan sebagai bangunan air yang dibangun secara melintang sungai,

Kansai International Airport: Bandara di Tengah Laut

Kansai International Airport merupakan bandara pertama di Jepang yang dibangun di tengah laut dalam bentuk seperti pulau buatan. Bandara ini pertama kali dibuka untuk umum pada 4 September 1994. Sejarah pembangunan bandara ini bermula pada awal tahun 1960 ketika Bandara Narita di Tokyo tidak mampu lagi untuk menampung jumlah penumpang yang akan diberangkatkan. Pengembang kemudian menyusun sebuah rencana pembangunan bandara baru yang akan dibangun dekat dengan kota Kobe dan kota Osaka. Rencananya bandara baru tersebut akan diberi nama Osaka International Airport. Pembangunan bandara ini urung dilaksanakan karena banyaknya protes yang berkaitan dengan polusi udara yang akan ditimbulkan bila pembangunan bandara ini jadi dilaksanakan. Untuk mengatasi permasalahan ini, pengembang pun mengusulkan agar bandara baru yang nanti akan dibangun tidak berada di tengah pemukiman penduduk, tetapi dipindahkan ke daerah yang dampak kerusakan lingkungannya relatif kecil jika pembangunan bandara ini ja

Limbah Cair dan Cara Daur Ulangnya

I. Pengertian limbah cair. Limbah adalah buangan yang dihasilkan dari suatu proses produksi baik industri maupun domestik (rumah tangga). Dimana masyarakat bermukim, disanalah berbagai jenis limbah akan dihasilkan. Ada sampah, ada air kakus (black water), dan ada air buangan dari berbagai aktivitas domestik lainnya (grey water). Limbah cair dapat diartikan sebagai hasil buangan yang berbentuk cair atau liquid. Limbah jenis ini dapat dihasilkan dari kegiatan atau proses di dalam rumah tangga, industri, bahkan kegiatan atau proses di dalam pertambangan. Limbah cair lebih dikenal sebagai sampah, yang seringkali tidak dikehendaki kehadirannya karena tidak memiliki nilai ekonomis. Bila ditinjau secara kimiawi, limbah ini terdiri dari bahan kimia senyawa organik dan senyawa anorganik. Dengan konsentrasi dan kuantitas tertentu, kehadiran limbah dapat berdampak negatif terhadap lingkungan terutama bagi kesehatan manusia, sehingga perlu dilakukan penanganan terhadap limbah. Ting

Kompetisi Rancang Bangun 2010

Teknik sipil merupakan suatu ilmu yang mencakup banyak hal meliputi pembuatan gedung, jalan, bandara, bendungan, penanganan sampah dll. Dalam suatu kegiatan atau mengimplementasikan suatu penerapan dan pelaksanaan pada bidang teknik sipil banyak terdapat masalah-masalah yang terjadi di lapangan (sekitar kita). Perkembangan populasi manusia dan lingkungan yang semakin buruk menambah problematika yang ada khususnya dalam bidang teknik sipil. Berbagai permasalahan yang terjadi dapat mendorong untuk mencari solusi kreatif untuk pemecahannya. Minimnya suatu solusi kreatif yang tidak seimbang dengan masalah yang terjadi di sekitar kita dalam bidang teknik sipil. Dewasa ini kaum intelektual bersikap pasif mengikuti metode yang terdahulu tanpa membuat suatu ide-ide baru sehingga masalah-masalah yang terjadi terdahulu tidak terdapat pemecahannya. Oleh karena itu, kami dari Himpunan Mahasiswa Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Udayana membuat sebuah kompetisi “Rancang Bangun 2010” denga

Perbedaan Glesyer dengan Geyser

Pengertian Gletser Gletser atau glasier atau glesyer adalah sebuah bongkahan es yang besar yang terbentuk di atas permukaan tanah yang merupakan akumulasi endapan salju yang membatu selama kurun waktu yang lama. Bongkahan es ini dapat berupa wilayah daratan yang sangat luas. Saat ini, es abadi menutupi sekitar 10% daratan yang ada di bumi. Sebagian besar bongkahan es yang besar ini berada atau terdapat di wilayah kutub, baik terdapat di wilyah kutub utara, maupun terdapat di wilayah kutub selatan. Meskipun banyak orang yang mengira gletser selalu ada di daerah kutub, sesungguhnya mereka juga bisa berada di daerah pegunungan tinggi di seluruh benua, kecuali Australia, bahkan juga terdapat di pegunungan tinggi di daerah dekat khatulistiwa. Pegunungan Jayawijaya yang terdapat di Provinsi Papua Barat, di Kepulauan Negara Indonesia, merupakan salah satu contoh pegunungan tinggi yang memiliki banyak gletser dan terdapat di wilayah garis khatulistiwa yang terkenal lebih memiliki i